Contoh Nomor Rekening BCA

Ada yang belum tahu seperti apa contoh no rekening BCA? Nomor rekening BCA terdiri dari angka dengan jumlah 10 digit.

Nomor rekening bukan hanya barisan angka. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, nomor rekening adalah nomor yang dipakai untuk menarik dan memasukkan uang di bank.

Namun sebenarnya fungsinya lebih dari itu, nomor rekening bank memiliki fungsi yang sangat penting sebagai alat transaksi finansial.

Oleh karena itu, pihak bank selalu mewanti-wanti kepada nasabahnya untuk selalu merahasiakan nomor rekening.

Dengan nomor rekening tersebut, kamu bisa mengirimkan uang antar rekening dan bank yang berbeda.

Contoh No Rekening BCA

Setiap bank, baik itu swasta maupun pemerintah, memiliki nomor rekening dengan jumlah digit yang berbeda.

Bank BCA sendiri memiliki jumlah 10 digit nomor rekening. Entah itu jenis tabungan Tahapan, Xpresi, Tahapan Gold dan lainnya.

Contoh no rekening BCA bisa kamu lihat seperti di bawah.

contoh no rekening bca
  • 097041****
  • 097076****
  • 123066***

Angka 4 pertama adalah kode cabang BCA. Bisa saja 4 digit pertama setiap nasabah memiliki nomor yang sama, tetapi pasti akan berbeda untuk 5 angka setelahnya. Karena angka tersebut merupakan identitas yang diberikan bank kepada setiap nasabahnya.

Seperti dua contoh di atas yang merupakan nomor rekening pribadi saya yang dibuat di Cabang Purbalingga.

Cara Mengetahui Nomor Rekening BCA Sendiri

1. Buku Tabungan BCA

Cara paling gampang adalah dengan melihat pada buku tabungan. Ketika calon nasabah mengajukan pembukaan rekening di BCA, maka akan diberikan buku tabungan dan paspor (ATM) sebagai bukti kepemilikan.

Di dalam buku tabungan, kamu bisa melihat informasi nama cabang bank, nomor rekening dan nama pemilik rekening. Contohnya bisa kamu lihat pada gambar di bawah.

Sedangkan pada paspor BCA, kamu bisa melihat informasi berupa nomor kartu BCA, nama pemegang kartu, date expired, dan CVV.

2. Klik BCA

Klik BCA adalah fasilitas dari BCA untuk memudahkan nasabah bertransaksi menggunakan internet, baik melalui smartphone atau laptop.

Sehingga kapanpun dan di manapun tetap bisa melakukan aktivitas perbankan asalkan ada jaringan internet.

Salah satu aktivitas yang bisa dilakukan dengan fasilitas klik BCA adalah melihat no rekening BCA. Berikut ini langkah-langkahnya.

  • Buka Klik BCA melalui laptop atau ponsel.
  • Selanjutnya pilih menu Informasi Rekening.
cek no rekening bca
  • Pilih Informasi Saldo.
cek no rekening bca lewat klik bca
  • Maka nomor rekening akan terlihat beserta jenis tabungan dan jumlah saldo.
cek no rekening bca online

3. Mobile BCA

Selain Klik BCA, fasilitas lain yang diberikan dan dapat diaktifkan oleh nasabah adalah Mobile BCA atau m-BCA.

Sebenarnya jika dibandingkan dengan Klik BCA, Mobile BCA lebih enak digunakan. Karena dalam bertransaksi, misalnya ingin melakukan transfer, tidak membutuhkan token seperti ketika transfer menggunakan Klik BCA.

Dengan Mobile BCA pula, kamu bisa mengecek berapa nomor rekening yang dimiliki. Berikut ini caranya.

  • Buka aplikasi Mobile BCA dan pilih m-BCA.
  • Masukkan Kode Akses.
  • Pilih menu m-Info.
  • Pilih menu Info Saldo.
  • Masukkan PIN m-BCA dan ok.
  • Maka akan terlihat nomor rekening diikuti dengan jumlah saldo di ATM.

4. Melalui ATM

Jika untuk menggunakan Klik BCA dan Mobile BCA nasabah perlu mengaktifkan dulu, berbeda dengan kartu yang langsung diberikan bersamaan dengan buku tabungan.

Dengan kartu ATM tersebut, kamu bisa melakukan transaksi di seluruh jaringan ATM BCA yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia.

Dengan kartu ATM pula, kamu bisa melakukan pengecekan nomor rekening secara gratis.

  • Temukan ATM BCA terdekat.
  • Masukkan kartu ATM dan PIN.
  • Pilih menu Transaksi Lainnya.
  • Pilih Pembelian.
  • Pilih Voucher Isi Ulang.
  • Masukkan nomor ponsel kamu.
  • Pilih nominal isi ulang.
  • Tunggu beberapa detik, maka di layar ATM akan tampil detail pembelian voucher isi ulang, di mana akan ada informasi nomor rekening.

Karena kita hanya butuh mengetahui nomor rekeningnya saja, kelik cancel pada mesin ATM untuk membatalkan transaksi.

5. Call Center

Bank BCA memiliki Call Center yang bisa dihubungi 24 jam. Call Center tersebut akan menanggapi berbagai pertanyaan dan keluhan nasabah BCA.

Pertanyaan seperti ingin mengetahui nomor rekening juga bisa dilayani dengan ramah. Yang penting ikuti saja prosedur yang diminta. Prosedurnya tidak jauh dari kartu identitas dan nomor kartu ATM.

Call Center BCA sendiri bisa dihubungi melalui nomor 1500888. Pastikan pulsa kamu mencukupi, karena layanan ini akan ada biaya per panggilan.

6. Datang ke Kantor BCA

Jika kamu belum mengaktifkan Klik BCA dan Mobile BCA serta masih ragu untuk menghubungi Call Center, bisa langsung mendatangi kantor cabang BCA terdekat.

Meskipun harus bersabar jika antriannya panjang, tetapi cara ini lebih aman. Selain itu, kamu juga bisa sekaligus mengajukan untuk mengaktifkan layanan Klik BCA dan Mobile BCA.

Itulah informasi tentang contoh no rekening BCA untuk kamu yang belum tahu. Semoga bermanfaat..

Tinggalkan komentar